Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2019

Kolaborasi dengan Resident Evil 2, PUBG Mobile Hadirkan Mode Zombie

Gambar
Kiplay News -  Gandeng  Resident Evil  2, PUBG  mobile  akan hadir mode  'Zombie: Survive Till Dawn’.  Dalam mode tersebut pemain akan menghadapi beberapa jenis  zombie  dari seri  Resident Evil . “Pengumuman terkait kerjasama kami dengan  Resident Evil  2 ini menghasilkan banyak perbincangan di media dan di antara basis penggemar fanatik kedua  game,”  kata  General Manager Global Publishing Center Tencent, Vincent Wang . Dalam keterangan resminya, Wang mengungkap bahwa mode Zombie akan menampilkan permainan tiga hari dua malam dalam satu putaran selama 30 menit. Struktur yang digunakan adalah struktur permainan  PUBG Mobile  seperti biasa. Wang menjelaskan, ketika permainan berubah dari siang ke petang dan menjadi waktu malam, zombie menjadi lebih agresif dan akan menghadirkan tantangan yang signifikan bagi pemain. Kolaborasi ini juga memberikan pengalaman baru dengan hadirnya karakter dari  Resident Evil  ke dalam permainan seperti Police, Licker, dan G1 serta zombi

Minyak Jarak dan Lidah Buaya Jadi Ramuan Penuaan Dini

Gambar
Kiplay News -  Mengalami tanda-tanda penuaan menjadi sesuatu yang tidak bisa dihindari dan akan menimpa setiap orang. Namun, mendapatkan tanda-tanda penuaan di usia yang masih muda atau biasa disebut penuaan dini merupakan hal yang tidak diinginkan siapapun, terutama kaum hawa. Garis-garis halus dan kerutan yang muncul sebelum waktunya sebagai tanda-tanda penuaan menjadi momok menakutkan bagi mereka yang peduli dengan perawatan kulit. Untuk itu, pengobatan rumahan sederhana dengan campuran minyak jarak dan gel lidah buaya bisa jadi solusi yang  AkuratTren  lansir dari Boldsky. Minyak jarak sendiri merupakan minyak nabati yang diperoleh dari ekstraksi biji tanaman jarak. Minyak ini menjadi pilihan terbaik untuk perawatan anti keriput. Sedangkan gel lidah buaya, ketika dioleskan, dapat membantu meningkatkan produksi kolagen di kulitmu. Selain itu, terdapat sifat anti penuaan didalamnya yang memastikan bahwa wajahmu akan bebas dari kerutan dan garis-garis halus. Kamu hanya pe

India Larang Pakai Minyak Bekas di Restoran dan Rumah Makan

Gambar
Kiplay News -  Otoritas keamanan dan standar pangan  India  (FSSAI), lembaga sejenis BPOM di Indonesia, telah mengambil sebuah langkah tegas di negara itu dalam hal penggunaan minyak goreng bekas. Mereka menemukan bahwa minyak goreng akan mengalami denaturasi, jika digunakan memasak makanan berkali-kali. Ini tentu akan sangat berbahaya pada kesehatan konsumen. Mengingat, praktek penggunaan minyak goreng bekas di restoran-restoran dan rumah makan di  India  masih sangat tinggi terjadi. Mereka meminta restoran dan para pengelola bisnis makanan untuk membuang minyak goreng bekas mereka setelah digunakan sebanyak 3 kali. Aturan ini diberlakukan kepada restoran yang memakai lebih dari 50 liter minyak goreng setiap hari, sebagaimana yang dilaporkan oleh NDTV. Semua komisioner keamanan pangan dari seluruh negara bagian akan tegas memberlakukan dan menegakkan aturan ini sejak tanggal 1 Maret 2019 nanti. Mereka juga sudah mengirim surat edaran yang mengutip pasal dari undang-undang k

Erick Thohir dan Krishna Murti Masuk Bursa Calon Ketum PSSI

Gambar
Kiplay News -  Tak lama setelah Federasi Sepakbola Indonesia ( PSSI ) mengumumkan akan menggelar Kongres Luar Biasa (KLB), nama-nama calon Ketua Umum pun mulai bermunculan. Jabatan tersebut memang lowong setelah  Edy Rahmayadi  mengundurkan diri pada Januari lalu. Menariknya, nama  Erick Thohir  dan Brigjen. Pol.  Krishna Murti  juga masuk dalam bursa persaingan calon Ketua Umum  PSSI . Hal itu dikemukakan langsung oleh salah satu anggota exco  PSSI ,  Refrizal . "Yang minat-minat kemarin kita tampung lah, seperti  Erick Thohir ,  Krishna Murti . Pokoknya yang minat kita tampung. Nanti biar yang berhak yang memilih," ujar  Refrizal  saat dihubungi wartawan, Rabu (20/2). Erick Thohir  memang menjadi salah satu sosok yang dinilai publik layak memimpin organisasi sebesar  PSSI . Pengalamannya memimpin federasi olahraga lain dan pernah menjadi Presiden Inter Milan menjadi salah satu pertimbangannya. Sementara, munculnya nama Khrisna Murti juga menjadi menarik karena

Penerapan Hukum terhadap TKI dan Majikan di Arab Saudi Dinilai Tidak Adil

Gambar
Kiplay News -  Penegakan hukum di  Arab Saudi  dinilai tebang pilih terhadap Tenaga Kerja Indonesia ( TKI ). Pasalnya, ketika  TKI  melakukan pembunuhan terhadap majikanya maka dieksekusi mati sesuai hukum yang berlaku di Pemerintahan Kerajaan  Arab Saudi . Tapi, jika majikan yang membunuh  TKI , tidak diperlakukan hukum yang sama. Hal tersebut disampaikan  Devisi Advokasi Kebijakan Migrancare ,  Siti Badriah  dalam diskusi bertajuk "Daftar Panjang  TKI Dihukum Mati” di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (1/11). "Pernah satu kali kami menangani satu kasus yang disiksa tiga hari berturut-turut, 2 orang itu meninggal di  Arab Saudi , tetapi majikan tidak dihukum mati dan hanya membayar uang darah saja," terangnya. "Kenapa saat PMI melakukan pembunuhan itu selalu ancamannya hukuman mati, inikan nggak  fair , ketika PMI melakukan pembunuhan dia di eksekusi, tetapi kalau majikan melakukan pembunuhan dia bisa membayar dengan uang," sambung dia. D